Monograph Series: Practices in Trade and Indonesian Encounters
Berkembangnya industri kreatif telah menjadi pokok bahasan penting dalam mencermati pertumbuhan ekonomi indonesia. Salah satu bidang yang cukup menarik perhatian adalah industri kreatif pada sektor kuliner. Dengan melihat fakta tersebut, penelitian ini bertujuan untuk menelusuri perkembangan industri kreatif pada sektor kuliner dan implikasinya terhadap penguatan perekonomian lokal. Secara lebih khusus, penelitian ini juga dimaksudkan untuk memberikan gambaran mengenai perkembangan industri kreatif di Koridor Ekonomi Jawa yang difokuskan di tiga kota yaitu, Yogyakarta, Bandung, dan Malang. Metode yang digunakan untuk pengumpulan data adalah survei lapangan melalui wawancara mendalam (in-depth interview) dan penyelenggaraan focused group discussion (FGD).